MEREKA BERMAIN, SAYA MENONTON
Siang tadi, saya melintasi koridor depan perpus.
Di lapangan, anak-anak kelas X MM 1 tengah olah raga. Saya diam sejenak. Menonton.
Seru. Ada permainan masa kecil yang tersaji di depan mata. Memori tentang permainan itu membuat saya benar-benar berhenti dan mengabadikan aktivitas mereka melalui hanphone.
Mereka bergandengan tangan, hendak memerangkap beberapa temannya yang berlarian.
Wajah-wajah riang. Langkah-langkah senang. Saya tertawa-tawa melihat mereka berlari sambil berusaha agar tangan yang saling menaut tidak lepas. Beberapa berteriak-teriak memberi komando. Yang jadi sasaran semburat ke segala arah menyelamatkan diri. Yang tertangkap meringkuk sambil tergelak-gelak.
Korban yang sudah dilahap, akan bergabung menjadi pasukan pemangsa. Berbalik arah, mereka berjalan pelan menuju sasaran. Semakin dekat, semakin cepat. Lalu membentangkan tangan,memanjangkan jangkauan. Ada mangsa yang lari ke kanan. Ada yang lari ke kiri. Teriakan-teriakan gembira silih berganti terdengar.
Nah, coba lihat fotonya. Tangkap keseruannya.
Kapan-kapan, mainkan bersama teman-teman atau keluarga. Nikmati sensasinya!
Di lapangan, anak-anak kelas X MM 1 tengah olah raga. Saya diam sejenak. Menonton.
Seru. Ada permainan masa kecil yang tersaji di depan mata. Memori tentang permainan itu membuat saya benar-benar berhenti dan mengabadikan aktivitas mereka melalui hanphone.
Mereka bergandengan tangan, hendak memerangkap beberapa temannya yang berlarian.
Wajah-wajah riang. Langkah-langkah senang. Saya tertawa-tawa melihat mereka berlari sambil berusaha agar tangan yang saling menaut tidak lepas. Beberapa berteriak-teriak memberi komando. Yang jadi sasaran semburat ke segala arah menyelamatkan diri. Yang tertangkap meringkuk sambil tergelak-gelak.
Korban yang sudah dilahap, akan bergabung menjadi pasukan pemangsa. Berbalik arah, mereka berjalan pelan menuju sasaran. Semakin dekat, semakin cepat. Lalu membentangkan tangan,memanjangkan jangkauan. Ada mangsa yang lari ke kanan. Ada yang lari ke kiri. Teriakan-teriakan gembira silih berganti terdengar.
Nah, coba lihat fotonya. Tangkap keseruannya.
Kapan-kapan, mainkan bersama teman-teman atau keluarga. Nikmati sensasinya!
Tidak ada komentar: